Rakor DKP

DPRD Banten Lakukan Rakor Dengan Dinas Kelautan dan Perikanan Banten

SERANG- DPRD Provinsi Banten melakukan rapat koordinasi dengan Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Banten dengan agenda Evaluasi Kegiatan APBD Triwulan IV 2024 serta persiapan program dan kegiatan TA 2025, bertempat di Ruang Rapat Komisi II, Selasa (04/02/25).

Dalam kesempatan ini rapat koordinasi tersebut diikuti langsung oleh Wakil Ketua DPRD Banten Eko Susilo, Ketua Komisi II H. Iip Makmur, Sekretaris Komisi II Asep Hidayat beserta jajaran anggota Komisi II.

Pada paparannya, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Eli Susiyanti menyampaikan bahwa dari alokasi anggaran yang diterima oleh DKP Provinsi Banten Tahun 2024, telah direalisasikan sebanyak 97,47% dan dalam hal ini DKP menempati posisi ke-5 dinas/lembaga dengan persentase penyerapan anggaran yang tinggi.

“Dari alokasi anggaran yang kami terima Tahun 2024 sudah direalisasikan diangka 97.47 %, kami ada di urutan ke 5-penyerapan anggaran yang tinggi,” jelas Eli.

Lebih lanjut disampaikan, DKP Provinsi Banten banyak memberikan bantuan kepada kelompok nelayan dan kelompok pembudidaya berupa sarana prasarana yang bisa membantu menunjang pekerjaan mereka.

Selain itu, DKP Provinsi Banten mempunyai salah satu program kegiatan yang disebut “Gemar Makan Ikan”, dimana dalam program tersebut diberikan bantuan sebanyak 1340 pack yang berisi 1 kg ikan dan dibagikan langsung kepada masyarakat.

“Kami berterimakasih kepada Komisi II, atas perjuangan bapak-bapak di Komisi II kami memberikan bantuan kepada kelompok nelayan, kelompok pemudidaya berupa sarana dan prasarana untuk menunjang pekerjaan mereka,” ungkapnya.

Dalam rapat ini juga membahas permasalahan yang saat ini menjadi konsen DKP dan Pemerintah Provinsi Banten.

Menanggapi hal tersebut, jajaran Komisi II DPRD Banten memberikan banyak masukan kepada DKP Banten agar kedepannya bisa berbenah dan memaksimalkan pelayanan ataupun program kerja yang menjadi tanggung jawab DKP Provinsi Banten.

(Yn/infopub&dok)

Bagikan :