SERANG,- Wakil Ketua DPRD Provinsi Banten H. Budi Prajogo menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) dan Public Expose Tahunan Tahun 2022 yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Horison Ultima Ratu Serang, Jumat (02/12/22).
pada kesempatan ini turut hadir Ketua Komisi III DPRD Provinsi Banten Drs. H. Muhammad Faizal dan jajaran kepala OPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Banten.
Dalam sambutannya Dr. Agus Syabaruddin selaku Direktur Utama PT BPD Banten Tbk menyampaikan bahwa dalam melaksanakan upaya penguatan, manajemen Bank Banten telah menjalankan amanah yang diberikan melalui beberapa upaya dalam rangka memberikan peningkatan pada human capital, pembenahan dan refocusing target market, penguatan permodalan dan tranformasi pada bidang teknologi informasi serta layanan digital.
Dr. Agus Syabaruddin juga melaporkan bahwa kinerja perseroan juga diketahui mengalami pertumbuhan positif atau peningkatan.
“Manajemen Bank Banten telah menjalankan amanah yang diberikan melalui beberapa upaya diantaranya peningkatan human capital, pembenahan dan refocusing target market, penguatan permodalan dan transformasi bidang teknologi informasi serta layanan digital. Selain itu kinerja perseroan juga mengalami peningkatan ,” jelasnya.
Sementara itu, ditemui seusai menghadiri pembukaan RUPS LB, Budi Prajogo selaku Wakil Ketua III DPRD Provinsi Banten memberikan apresiasi kepada manajemen Bank Banten yang terus berbenah dan mengupayakan yang terbaik dalam mengelola Bank Banten. Budi Prajogo berharap agar PT BPD Banten Tbk dapat menjadi Bank Pembangunan Daerah yang terus memberikan konstribusi untuk kemajuan pembangunan di Banten.
“Kita patut apresiasi manajemen Bank Banten yang terus mengupayakan yang terbaik dalam mengelola Bank Banten, besar harapan semoga Bank Banten dapat terus berkonstribusi untuk kemajuan pembangunan di Banten,” ujarnya.
(Yuni/Bid.InfoPub&Dok)